Zephyr punya 2600+ halaman dokumentasi. Jika diprint bisa buat bantal wkwkwk. Kurva belajar yang curam jika ingin bermain Zephyr dan sebelumnya hanya menggunakan Arduino misalnya. Tapi, lebih baik ngoprek/hacking RTOS daripada menghabiskan energi untuk iri hati dan dengki khan? 🙂 Yach, 60% perangkat embedded IoT menggunakan RTOS (Real Time Operating System). Kedepannya, mungkin angka ini … Lanjutkan membaca Ngoprek/Hacking Zephyr RTOS
Kategori: STM32
UglyDDS STM32F/H***
Saya telah membuat versi UglyDDS untuk tipe STM32F103 Bluepill yang banyak dipakai. Tipe F401, F407, dan H743. Tapi..tapi...Semuanya belum ditest hehe. Nanti saat ujicoba, jika ada kesalahan akan diupdate. Skema dasar seperti di atas. Clk0 untuk VFO (aslinya VFO-BFO) dan Clk2 untuk BFO. Rata-rata ukuran kode hanya 20KB-26KB. Semisal untuk STM32F411CEU6 hanya butuh 20KB (dari … Lanjutkan membaca UglyDDS STM32F/H***
UglyDDS – STM32
DDS "jelek" untuk keperluan radio amatir homebrew. Menggunakan STM32F411 Blackpill board. Meski masih prototip, hasil pengukuran sudah ok. Jadi semestinya jalan lancar dilapangan. Baik SSD1306 maupun Si5351 menggunakan jalur I2C yang sama. Semua Vin terhubung ke 3,3V. File source code dapat cek di Github. Silahkan modifikasi sendiri sesuai keperluan. Sambil jalan (kalau ada waktu) akan … Lanjutkan membaca UglyDDS – STM32
STM32 – Integer to Char
Jika sebuah nilai 145125005 diletakkan di variabel uint32_t freq=145125005, maka nilai ini perlu dikonversi ke tipe Char dan bernilai ASCII saat dikirim ke LCD atau OLED. Yach agar bisa dibaca. Konversi ini biasanya dilakukan oleh fungsi yang terdapat pada library standar bahasa C. Atau buat sendiri secara manual. Tulisan ini membahas yang manual :). Menggunakan … Lanjutkan membaca STM32 – Integer to Char
UglyDDS STM32 – Encoder EC16
Satu cara untuk menyadap signal encoder pada STM32 : TIMER mode Encoder+interupt. Dua jalur A & B encoder masuk ke TIM dan dideteksi arah putaran dan perubahan signal. Setiap perubahan akan membangkitkan interupt. Encoder yang dipakai tipe EC16. Satu putaran penuh ada 24 klik. Encoder ini hanya punya 3 kaki saja. Signal A, B, dan … Lanjutkan membaca UglyDDS STM32 – Encoder EC16
UglyDDS STM32 dengan HAL – OLED SSD1306
DDS= Direct Digital Synthesizer. HAL= Hardware Abstraction Layer. Sebelumnya, saya mengerjakan project UglyDDS berbasis Arduino. Kali ini digunakan STM32 dengan library HAL bawaan pabrik ST. Porting ini masih tahap awal display OLED nya saja. Pakai OLED karena jalur I2C yang sederhana. Baiklah, baru mulai saja sudah pusing utak-atik kode. Yach gara-gara OLED yang ternyata mati … Lanjutkan membaca UglyDDS STM32 dengan HAL – OLED SSD1306
Kode Dasar STM32F411 – CMSIS
Jika memerlukan, saya telah membuat beberapa contoh kode C ala CMSIS di sini. Penulisan kode "Strict" CMSIS karena menggunakan "bit definition " :). Membuka reference manual, datasheet, dan menengok isi file header stm32f411xe.h adalah keharusan. Karimun Jawa Kompilasi dilakukan dengan ARM GNU Toolchain pre-built versi 10.3 / 11.2. Semua kode dibuat dengan editor Geany, dan … Lanjutkan membaca Kode Dasar STM32F411 – CMSIS
Kencan dengan PLL (Phase Lock Loop) STM32
PLL adalah mesin pembangkit clock yang pakai Pertamax! 🙂 Jika angka clock 16MHz bisa jadi 100MHz, 8MHz naik jadi 420MHz, maka PLL adalah tersangka utama. Tapi jika 16 Juta bisa jadi 100 Juta dalam 3 bulan (janjinya), itu investasi bodong! lol Setelah reset, sumber clock utama yang dipakai STM32 adalah HSI (High Speed Internal clock). … Lanjutkan membaca Kencan dengan PLL (Phase Lock Loop) STM32
SysTick STM32
SysTick termasuk fungsi core chip ARM. Jadi chip dengan label ARM punya STM32 kecipratan fasilitas ini. CMSIS ada pada bagian header cm4.h untuk STM32F4xx. Perhatian! Sedang tidak di depan Komputer / STM32 board. Setelah reset, default clock yang digunakan adalah HSI 16MHz. Sedang counter SysTick adalah 24bit down counter. Mengapa 24bit? Mungkin karena counter ini … Lanjutkan membaca SysTick STM32
UglySTM32 – Just for Fun!
"Beauty is only skin deep, but ugly goes clean to the bone."― Dorothy Parker Melakukan "forking" STM32-base dan membuat UglySTM32. Masih tahap awal dan ujicoba. UglySTM32 intinya hanya menggunakan CMSIS! Tanpa library HAL dan LL. Struktur direktori saya modifikasi sekaligus upgrade CMSIS dari upstream. Untuk UglySTM32 hanya tersedia CMSIS tipe STM32F4xx saja. Yach agar "core … Lanjutkan membaca UglySTM32 – Just for Fun!