L-Match ala Warkop

Satu cara untuk menyesuaikan impedansi adalah dengan L-Match. Hanya pakai kapasitor dan induktor saja. Misal urutan 2 blok A–>B butuh kompak 50 Ohm. Tapi kenyataan output A sudah keluar 50 Ohm tapi inputan B punya impedansi 70 Ohm. Atau Output A (perangkat homebrew jelek) punya output impedansi 30 Ohm, masuk ke B yang merupakan linear amplifier Made In Germany dengan standar FCC 50 Ohm input dan output. 🙂

Paling mudah, gunakan kalkulator L-Match. Saya ambil contoh punya Day Counter. Perhatikan yang diblok kuning saja. Abaikan LS,CS, LL, dan CL yach ini khan di Warkop tanpa AC lol Soal Q juga abaikan. RS adalah impedansi sumber dan RL output yang ingin dicapai (atau bisa juga impedansi input perangkat lain).

Anda dapat menggunakan rangkaian yang atas dengan DC blocking atau yang bawah. Mirror dapat dilakukan untuk penyesuaian impedansi. Misal 50 Ohm ke 75 Ohm tinggal dibalik saja untuk 75 Ohm ke 50 Ohm.

Kasus 1. buat L-Match output mixer 50 Ohm ke IF xtal yang punya impedansi 200 Ohm pada frekuensi 7 MHz atau 40M band.

Nilai C=262pF dan L=2,62uH

Sedang kalkulator L-Match punya Changpuak

Hasil kurang lebih sama 🙂

Kasus 2. buat L-Match output Tx 50 Ohm ke linear amplifier 75 Ohm pada frekuensi 7 MHz atau 40M band. Jawab: Paralel saja input linear dengan R=180 Ohm Oopss lol.

Nilai C=643pF dan L=2,4uH

Bagaimana bisa tahu kalau rangkaian ABC punya input impedansi XYZ Ohm pada frekuensi 7MHz misalnya? Scan saja dengan antena analyzer :). Atau mungkin Anda punya cara lain?

Kasus 3. Tentukan nilai L dan C pada L-Match untuk impedansi dari 50 Ohm ke 50,01 dan 50 Ohm ke 5000 Ohm pada frekuensi 7 MHz.

Nilai L= 80uH, C= 32nF (50 Ohm ke 50,01 Ohm) dan nilai L= 11,4uH, C=46pF (50 Ohm ke 5000 Ohm)

Kasus 4. Tentukan nilai L dan C dari L-Match.. Bentar2 apa sih susahnya pakai kalkulator? kalau kasus terus kapan sruput kopinya lol Kopi..kopi! Mana kopinya? 🙂

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s